Install geany untuk programming pada slackware

Assalamualaikum
Hari ini saya akan share tutorial menginstall aplikasi geany pada Slackware. Geany ada salah satu aplikasi yang sering di gunakan sebagai editor untuk bahasa pemrograman untuk linux, kalau windows saya nggak tahu. Selama saya menggunakan geany, aplikasi tersebut support dengan bahasa C, C++, Python, dan Java. Saya tidak tahu dengan bahasa lain seperti fortran, pascal, dkk apakah dia support dengan geany atau tidak.
Logo geany seperti gambar diatas, entah apa makna dari logo tersebut.
Untuk menginstall geany,
  1. pertama anda download dulu file SlackBuild dari geany.
  2. Setelah itu, anda extract filenya di suatu folder tersendiri.
  3. Kemudian, download file source untuk geany. Ini File Source yang saya dapat pada SlackBuild.
  4. Kemudian buka terminal pada luar folder tersebut, kemudian berikan hak akses tertinggi pada folder tersebut dengan perintah chmod -R 777 *nama-folder*
  5. Setelah itu, anda masuk ke folder tersebut dengan perintah cd *nama-folder*
  6. Kemudian jalankan file Slackbuild dalam folder tersebut dengan perintah ./geany.SlackBuild
  7. Kemudian, tunggu beberapa detik karena file anda akan di proses menjadi file installer.
  8. Setelah ada pemberitahuan file anda telah selesai di install, copy file tersebut ke lokasi home folder anda dengan perintah seperti ini cp /tmp/SBo/geany-1.22-i486-1_SBo.tgz ~/
  9. Setelah itu, anda install file tersebut dengan perintah installpkg geany-1.22-i486-1_SBo.tgz
  10. Setelah itu tunggu beberapa detik, dan tunggu 2 sampai 3 menit dan coba lihat list aplikasi anda,
  11. Anda telah berhasil melakukan instalasi geany pada Slackware
Mungkin sekian dari saya, bila ada error atau kendala ataupun kesalahan mohon di tanyakan, sekian dari saya
Wassalamualaikum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar