Menjadikan komputer sebagai ftp, dan dns server di debian

Assalamualaikum,
Hari ini saya akan menjelaskan bagaimana cara menjadikan satu komputer itu sebagai sebuah ftp server, dan web server. Hal ini tidak hanya memerlukan banyak sekali waktu ataupun tenaga, yang penting niat mau belajar dengan si debian ini.
Pertama kita melakukan terlebih dahulu instalasi paket ftp untuk debian, namun sebelum itu anda harus mengupdate list package yang tersedia dari sumber yang ada di source.list anda.. dengan cara
$ sudo apt-get update
Setelah itu, lakukan instalasi paket ftp, dan web pada debian anda
$ sudo apt-get install vsftpd apache2

Tunggu hingga prosesnya selesai, kemudian mulai konfigurasi vsftpdnya
edit file pada /etc/vsftpd.conf
$ sudo  nano /etc/vsftpd.conf

Cari line kosong pada lokasi file tersebut dan tambahkan
 anonymous_enable=YES
 local_enable=YES
 write_enable=YES
 local_umask=022
 anon_upload_enable=NO
 local_root=/srv/ftp
 anon_mkdir_write_enable=NO
 xferlog_file=/var/log/vsftpd.log
 ftpd_banner=Welcome to SM's FTP service.

kemudian restart vsftpdnya dengan cara
$ sudo service vsftpd restart

Kemudian, lakukan konfigurasi pada web server,
$ sudo nano /var/www/index.html

Editlah sebagus yang anda inginkan, dan disitulah letak file web server anda tersimpan..

Jika sudah, konekkan satu pc ke pc yang anda pakai tadi, kemudian atur ip-nya
1... 2... 3...
buka browser, pilih http://ip_server
jika terbuka sesuai dengan yang anda edit di /var/www/index.html, maka sudah berhasil..

kemudian buka ftp://ip_server
jika terbuka, maka anda berhasil lagi..

Mungkin sekian dari saya, wassalamualaikum wr.wb.

Teamviewer computer remote on linux

Assalamualaikum
Hari ini saya akan memberikan sedikit ilmu pengetahuan tentang computer remote. Sebenarnya apa yang dimaksud remote computer ? Remote computer yah itu deh, mengendalikan computer seseorang dari jarak jauh. Dengan meremote dari jarak jauh, anda bisa melihat segala isi dari media penyimpanan yang teman anda miliki.

Sebenarnya ada banyak aplikasi yang bisa kita gunakan untuk melakukan remote access desktop. Ada beberapa layanan yang telah disediakan oleh para inventor-inventor teknologi masakini.
Seperti VNC viewer, teamviewer, bahkan hanya dengan modal internetpun sudah bisa lakukan tanpa aplikasi. Yang hanya membutuhkan modal internet ialah seperti, telnet, ataupun ssh remote. Namun kali ini saya hanya akan menjelaskan tentang teamviewer untuk linux.
Teamviewer merupakan salah satu aplikasi yang sangat berguna dalam melakukan remote access ke komputer lain, dengan syarat computer lain menerima remote anda. Teamviewer dapat dijalankan di os dengan kernel apapun, baik itu windows me-remote linux, ataupun sebaliknya. Bahkan sesamanya juga apalagi.
Untuk mendownloadnya silahkan buka
Situs asli teamviewer
Kemudian pilih jenis os yang anda gunakan, setelah itu gunakan

Untuk pengguna linux turunan debian, ubuntu, dsb.
Silahkan di download sesuai system anda, x32 bit atau x64 bit

sebelum itu, anda disarankan untuk mendownload wine. karena biasanya error tanpa wine, install wine dengan cara
$sudo apt-get update
$sudo apt-get install wine

Kemudian download buka terminal, pergi ke lokasi download anda (defaultnya di ~/Downloads/)
$cd ~/Downloads/


kemudian install aplikasinya dengan cara
Untuk x32
$sudo dpkg -i teamviewer_linux.deb
Untuk x64
$sudo dpkg -i teamviewer_linux_x64.deb

Setelah itu, anda disarankan mengaktifkan daemon untuk teamviewer
$sudo teamviewer --daemon starat

Jika telah selesai, maka anda berhasil menginstalasi teamviewer, sekarang anda bisa menggunakannya
$teamviewer

Untuk pengguna slackware

pertama, anda harus download dulu filenya dengan cara
$wget "http://download.teamviewer.com/download/teamviewer_linux.tar.gz"

kemudian jalankan file instalasinya dengan cara
$sudo installpkg teanviewer_linux.tar.gz

setelah itu, jalankan daemon untuk teamviewer anda
$sudo --daemon start

jalankan teamviewer anda
$teamviewer

Mungkin sekian dari saya, semoga bermanfaat.
Wassalamualaikum

Menjadikan sebuah pc menjadi pc router

Assalamualaikum
Hari ini saya akan menjelaskan tentang cara menjadikan sebuah pc biasa menjadi sebuah pc router.
Apa itu Pc Router ? Apa itu router ? Mari biar saya jelaskan satu persatu.
Router merupakan sebuah alat yang digunakan untuk menghubungkan 2 atau lebih jaringan komputer yang ada. Jadi kita bisa mengfungsikan pc yang kita miliki menjadi sebuah router sederhana yang cukup, bahkan sangat bermanfaat. Asalkan punya bahan-bahannya :

Sebuah pc untuk jadi pc router
pc lain untuk menjadi client
Ethernet (nic) card 2 buah
kabel utp cross dan kabel utp straight
Os linux slackware
koneksi internet
hub kalau ingin lebih dari 1 client
persiapkan terminal linux kalian

masuk ke dalam terminal dengan bersiap-siap mengetik
Pertama, adalah kita ketahui bahwa ip dari modem adsl itu ialah 192.168.1.1 berarti kita setting ip address dari nic yang menuju ke modem itu 192.168.1.2
ketikkan
$sudo ifconfig eth0 192.168.1.2/24

Kedua, setting ip nic yang menuju ke hub atau langsung ke client sebagai 192.168.2.1, sehingga ip client itu 192.168.2.x yang dimana x itu lebih dari 1 karena takutnya nanti ip conflict dengan nic di pc router
ketikkan di calon pc router
$sudo ifconfig eth1 192.168.2.1/24

konfigurasi sesuai OS clientnya sebagai berikut :
Ip address = 192.168.2.2/24
gateway = 192.168.2.1

Ketiga, atur alamat gateway di pc router itu agar bisa mengetahui alamat yang akan membawa paket ke sumber internet yaitu alamat ip modem, dengan cara
ketikkan
$sudo route add default gateway 192.168.1.1

Setting juga alamat gateway dari client itu sendiri yaitu 192.168.2.1

ke empat, setting alamat dns untuk server agar bisa mengetahui nama domain-domain yang ada di internet, edit file resolv.conf yang ada di lokasi /etc/resolv.conf
ketikkan
$sudo nano /etc/resolv.conf
hapus semua yang ada di dalamnya kemudian ubah seperti ini
nameserver 202.134.1.10
nameserver 8.8.8.8

Jangan lupa juga untuk mengatur ip dns yang ada di client, untuk menjaga-jaga pengenalan domain client terhadap internet

terakhir, aktifkan fasilitas pc router masquerading yang telah anda siapkan dari tadi melalui terminal.
ketikkan
$sudo echo "1" > /proc/sys/net/ipv4/ip_forward
$sudo iptables -t nat -A POSTROUTING -j MASQUERADE

jika selesai, cobalah ping alamat internet dari client, jika berhasil maka saya ucapkan alhamdulillah dan selamat,
Sekian dari saya
Wassalamualaiku wr.wb.